Data IFLS5 yang Ditunggu sudah Tersedia dan Bisa Diunduh Gratis
Wednesday,04/05/2016Washington D.C
Data Indonesia Family Life Survey 5 (IFLS5) yang telah ditunggu banyak kalangan sudah tersedia untuk publik dan bisa diunduh secara gratis. Silahkan unduh di http://www.rand.org/labor/FLS/IFLS.html
Mulai tanggal 31 Maret 2016 yang lalu, data IFLS5 telah dapat diunduh oleh publik. Soft-launching data IFLS5 dilakukan oleh SurveyMETER dan RAND Corporation bertepatan dengan Population Association of America (PAA) Annual Meeting 2016 yang dilaksanakan tanggal 31 Maret hingga 2 April 2016 di Washington D.C. Di konferensi ilmiah tahunan yang diikuti secara reguler oleh SurveyMETER dalam 10 tahun terakhir itu, tim IFLS5 dari SurveyMETER dan RAND Corporation menyediakan booth dan meja informasi bagi para pengguna setia IFLS maupun mereka yang baru berencana menggunakan data IFLS.
Di ajang ilmiah internasional tentang kependudukan seperti konferensi PAA, data IFLS bukan sesuatu yang asing bagi peneliti internasional. Pada pidato pleno presiden PAA tahun 2009 tentang "An Integrative Approach to Health" misalnya, IFLS telah disebut bersama-sama dengan Panel Study of Income Dynamics (PSID), the National Longitudinal Survey of Youth (NLSY79) dan beberapa data longitudinal lainnya sebagai contoh data longitudinal berkualitas tinggi yang memiliki pendekatan yang integratif terhadap kesehatan. Selain dimensi fisik, kesehatan memiliki dimensi sosial, ekonomi, emosional, maupun mental dan data IFLS bisa digunakan untuk memahami hubungan multidimensional tersebut. Pada pidato pleno presiden PAA 2016 kali yang bertajuk "Family Change and Changing Family Demography", IFLS kembali disebut sebagai salah satu data set yang penting yang bisa digunakan untuk studi terdepan mengenai keluarga yang terus berubah dan berkembang. Seperti tahun-tahun sebelumnya beberapa studi yang dipresentasikan baik dalam bentuk presentasi lisan maupun poster di konferensi PAA tahun ini pun menggunakan data IFLS dari putaran-putaran terdahulu (IFLS1-IFLS4).
Oleh sebab itu tidak heran bahwa tersedianya IFLS5 untuk publik ini disambut dengan gembira oleh para peneliti. Di meja informasi IFLS5, tim IFLS5 menerima banyak ucapan terima kasih dan apresiasi dari para pengguna IFLS selama ini, baik dari mereka yang menggunakan data IFLS sebagai data utama untuk disertasi mereka maupun menjadikan IFLS sebagai data set penting bagi riset agenda mereka. Bagi tim IFLS5, data yang berkualitas adalah "the ultimate public good" untuk penelitian empiris, dan tim IFLS5 merasa bangga telah menjadi bagian dari penyedia barang publik ini.
Dalam beberapa bulan mendatang, tim IFLS5 merencanakan untuk melakukan launching IFLS5 di Indonesia kepada para peminat data ini di tanah air baik dari kalangan akademisi, peneliti think tank, pengambil kebijakan, mahasiswa, maupun khalayak umum. Selain itu SurveyMETER juga merencanakan untuk menyelenggarakan beberapa lokakarya dan pelatihan untuk penggunaaan data IFLS di tahun ini. Nantikan informasi selanjutnya
*IFLS5 yang dilaksanakan pada tahun 2014 hingga 2015 ini merupakan hasil kerja sama RAND Corporation dengan SurveyMETER. Bertindak sebagai Principal Investigator adalah John Strauss dari University of Southern California dan Co-Principal Investigator adalah Bondan Sikoki dan Firman Witoelar dari SurveyMETER.