Training of Enumerators SUSERDES-KOMPAK 2015
- Tanggal : 30/11/2015 - 10/12/2015
- Lokasi : Grand Wahid Hotel Kota Salatiga, Jawa Tengah
Survei Sosial Ekonomi Rumah Tangga Perdesaan (SUSERDES) 2015 memasuki tahap Pelatihan atau Training of Enumerators (ToE). ToE digelar di Grand Wahid Hotel Kota Salatiga Mulai 30 November hingga 10 Desember 2015. ToE ini diikuti oleh 63 orang calon asisten lapangan.
Sebelum ToE ini, Training of Trainers (ToT) dilaksanakan 23 hingga 28 November di Kantor SurveyMETER Yogyakarta. ToT ini diikuti oleh 14 orang calon supervisor lapangan.
Pelaksanaan SUSERDES 2015 ini merupakan kerja sama antara SurveyMETER, Kementerian PPN/BAPPENAS, dan Program KOMPAK
(Kolaborasi Masyarakat dan Pelayanan untuk Kesejahteraan). Program KOMPAK merupakan program kolaborasi antara Pemerintah Australia dan Pemerintah Indonesia yang dimulai sejak Januari 2015 lalu. Program tersebut bertujuan untuk mewujudkan peningkatan akses dan kualitas pelayanan dasar dan peningkatan kesempatan ekonomi bagi masyarakat Indonesia dalam rangka pelaksanaan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2015-2019. (JF)